Cara Membuat Gulee Eungkot Yee - Masakan Khas Aceh

Gulee Eungkot Yee atau gulai ikan hiu adalah masakan khas Aceh yang dimasak dengan bumbu dan rempah-rempah yang sangat khas seperti daun teumurui dan daun kruet yang membuat aroma gulainya menjadi khas. Berikut ini resep lengkapnya....


Bahan-bahan:
Gulee Eungkot Yee
kaskus.co.id
  • Ikan hiu
  • On temurui / Uen temurui. Daun Temurui [Curry Leaves (Daun Salam Koja, Daun Temurui, Daun Kari)]
  • On krut atau daun jeruk
  • Sere / Serai
  • Cabe hijau, dibelah hingga ke tengah

Bumbu Halus
  • 8 butir Bawang merah
  • 3 buah Cabe Merah
  • 2 cm Kunyit
  • 2 butir Bawang putih
  • 1 sdm Ketumbar bubuk
  • U neu lheu (kelapa gonseng yang telah dihaluskan)
  • Lengkuas

Cara membuat:
  1. Cuci Ikan dengan air jeruk nipis beberapa kali, lalu diamkan sebentar. Hal ini berguna untuk menghilangkan bau amis.
  2. Tumis bumbu bumbu halus bersama bahan yang ada dengan minyak panas.
  3. Setelah harum, masukkan ikan. Biarkan sebentar hingga bumbu meresap.
  4. Tuangkan air secukupnya, tunggu hingga matang dan mengental.